▴Hakordia 2025▴
- Merti Desa Purbayan, Wabup Dion Tegaskan Komitmen Perbaikan Infrastruktur Berkelanjutan
- Wabup Dion Hadiri Pisah Sambut Kapolres Purworejo, Apresiasi Sinergi yang Terbangun
- Wabup Purworejo Tegaskan Pembangunan SDM Sejalan dengan Infrastruktur
- Pisah Sambut Dandim dan Kapolres, Perkuat Sinergi Forkopimda Purworejo
- Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama Meriahkan HAB ke-80 Kementerian Agama di Purworejo
- Tradisi Lepas Sambut Dandim 0708/Purworejo Berlangsung Khidmat dan Penuh Kebersamaan
- Rapat Koordinasi Hari Jadi ke-195 Purworejo Matangkan Rangkaian Kegiatan Tahun 2026
- Natal Bersama Umat Kristiani Purworejo Perkuat Toleransi dan Persaudaraan
- Polres Purworejo Gelar Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Malam Tahun Baru 2026
- Mediasi Kolam Renang Combatama Butuh: Pemilik Siap Urus Izin Karaoke dan Patuhi Aturan
Sosialisasi Pendidikan Politik bagi Kaum Perempuan

Purworejo, 24 September 2025 –
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Purworejo menggelar
Sosialisasi Pendidikan Politik bagi Kaum Perempuan pada Rabu (24/9), bertempat
di Watoe Toempang Resto, Bagelen.
Kegiatan ini bertujuan untuk
meningkatkan pemahaman kaum perempuan tentang hak dan kewajiban politik,
sekaligus mendorong peran aktif perempuan dalam mewujudkan demokrasi yang
sehat, berkeadilan, dan berintegritas.
Hadir sebagai narasumber antara
lain Staf Ahli Bupati Purworejo, Ketua Bawaslu Kabupaten Purworejo, serta
perwakilan dari Komisi I DPRD Kabupaten Purworejo. Mereka menyampaikan materi
seputar pentingnya partisipasi politik perempuan, pengawasan pemilu yang
bersih, serta fungsi legislatif dalam memperkuat demokrasi lokal.
Acara turut dihadiri oleh unsur
Forkopimcam Bagelen, perwakilan organisasi perempuan, tokoh masyarakat, kader
partai politik, serta generasi muda. Kehadiran lintas elemen ini menjadi bukti
dukungan bersama dalam upaya menciptakan iklim politik yang inklusif.
Dalam sambutannya, Plt. Kepala Badan Kesbangpol Purworejo menegaskan bahwa perempuan memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas sosial dan politik. “Pendidikan politik bagi perempuan merupakan langkah strategis untuk memperkuat partisipasi masyarakat dalam pembangunan dan demokrasi, khususnya di Kabupaten Purworejo,” ujarnya
.png)


